Solusi Lisensi TSPlus di Indonesia

Solusi Lisensi TSPlus di Indonesia

Lisensi TSPlus – Dunia digitalisasi saat ini istilah remote desktop semakin terkenal disetiap kalangan pekerja hingga bisnismen di Indonesia. Dimana istilah remote desktop ini merupakan fitur perangkat lunak atau sistem oeprasi yang mampu melakukan pengenalian jarak jauh terhadap komputer pribadi.

Komputer pribadi yang diremote ini bisa berupa PC, maupun server yang sementara menampilkan sebuah layar yang seolah-olah kita mengendalikan komputer yang ada dikantor.

Aplikasi desktop jarak jauh yang memiliki fitur lengkap salah satunya adalah aplikasi remote desktop TSPlus.

Dalam penggunaan Tsplus ini mengizinkan pengguna dalam melakukan remote control yang mana mengendalikan komputer dengan sesi remote control atau mengosongkan layar.

Mengambil alih desktop dari jarak jauh adalah bentuk administrasi jarak jauh. Jika Anda ingin menggunakan secara penuh fitur tsplus Anda harus membeli lisensi tsplus.

Pada pembahasan kali ini kita harus mengetahui terlebih dahulu apa itu lisensi, jenis-jenis lisensi, dan manfaat lisensi yang lengkap dibawah ini.

Pengertian Lisensi

Lisensi adalah pemberian izin atau hak terhadap suatu produk atau jasa tertentu, yang mana produk atau jasa itu sebelumnya sudah dipatenkan oleh yang menciptakan produk tersebut.

Lisensi dapat juga diartikan sebagai pemberian izin kepada pengguna yang menggunakan hak atas kekayaan intelektual yang mana diberikan pemberi lisensi kepada pengguna lisensi dengna maksud supaya penerima lisensi dapat melakukan aktivitas usaha atau dalam memproduksi produk tertentu dengan memanfaatkan hak dari kekayaan intelektual yang dilisensikan.

Penggunaan lisensi terdapat istilah perjanjian lisensi, dimana perjanjian lisensi ini dilakukan oleh dua pihak atau lebih yang bertindah dalam memberikan lisensi sebagai pemilik atau pemegang lisensi ke pihak yang bertindak sebagai penerima lisensi. 

Hal ini membuat penerima lisensi dapat dengan legal memproduksi atau memasarkan produknya.

Pihak yang memberikan lisensi disebut dengan licensor sedangkan pihak yang menerima lisensi disebut License.

Hal ini berlaku jika pengguna Tsplus yang menjadi license dapat menggunakan semua fitur dan program Tsplus secara penuh dan menerima penuh dukungan dari pihak Tsplus sendiri.

Jenis-Jenis Lisensi

Apa saja jenis-jenis lisensi secara umum? Antara lain sebagai berikut :

Lisensi Hak Kekayaan Intelektual

Jenis lisensi hak atas kekayaan intelektual ini adalah lisensi terhadap perangkat lunak atau program komputer seperti Tsplus.

Pemberian lisensi Tsplus akan memberikan hak kepada para user atau pengguna untuk memakai remote desktop Tsplus.

Lisensi Massal

Lisensi massal sendiri adalah lisensi yang diberikan kepada pembeli yang akan digunakan untuk lebih dari satu produk terutama pada perangkat lunak komputer.

Lisensi akan dijelaskan secara detail yang biasanya ditulis pada UELA atau End User License Agreement dalam perangkat lunak tersebut.

Lisensi Merek Barang atau Jasa

Lisensi merek barang atau jasa merupakan lisensi yang diberikan kepada individu maupun perusahaan yang mana akan menjual produk atau jasa dibawah pemilik lisensi merek dagang tersebut.

Dengan lisensi ini maka pemakai merek dagang atau jasa tidak perlu khawatir dituntut secara hukum karena sebelumnya sudah ada perjanjian dari pemilik lisensi.

Lisensi Hasil Karya Seni dan Karakter

Lisensi hasil karya seni dan karakter merupakan lisensi yang diberikan kepada individu ataupun perusahaan yang berhak untuk melakukan penyalinan dan menjual hak cipta yang mengandung material seni dan karakter.

Lisensi Bidang Pendidikan

Untuk jenis lisensi bidang pendidikan berbentuk gelar akademis. Biasanya pada suatu perguruan tinggi atau universitas sebagai pemilik lisensi dapat memberikan gelar terhadap individu yang menggunakan gelar akademisnya untuk menimba ilmu dalam kurun waktu tertentu.

Pengertian Lisensi Menurut Para Ahli

Pengertian lisensi menurut para ahli juga berbeda-beda, berikut penjelasannya :

Wilbur Cross

Pengertian lisensi menurut Wilbur Cross adalah suatu kontrak atau perjanjian antar satu pihak ke pihak lain untuk memastikan satu, dua, atau lebih suatu operasi dari pihak lainnya. Operasi ini bisa berbentuk manufaktur, jasa, ataupun penjualan.

PH Collin

PH Collin mendefinisikan lisensi adalah suatu perjanjian antara pemilik lisensi kepada penerima lisensi memberikan hak milik atau hak istimewa kepada seseorang untuk melakukan produksi dan memanfaatkan sesuatu.

Betsyann Toffler dan Jane Imber

Sedangkan menurut Betsyann Toffler dan Jane Imber lisensi adalah kontrak perjanjian antar dua entitas usaha yang diberikan kepada penerima lisensi untuk merk, paten, dan hal milik lainnya dalam suatu pertukaran biaya atau royalti.

Manfaat Lisensi

Manfaat  lisensi terutama bagi penerima lisensi yakni dapat memakai merek pemberi lisensi dengan aman dan legal.

Secara langsung penerima lisensi dapat menjalankan usahanya lebih lancar, apalagi jika Anda pengguna lisensi Tsplus dapat menggunakan berbagai fitur Tsplus secara penuh dan juga berlangganan dengan leluasa.

Dan juga bagi segi bisnis tentu lisensi akan membantu banyaknya keuntungan dalam menjalankan usahanya.

Pada sisi pemilik lisensi tentu penjualan lisensi akan memperoleh royalti yang besarnya disepakati oleh kedua pihak. 

Remote Software TSPlus

HTML5 bawaan TSplus memberdayakan pengguna dengan akses intuitif dan mulus instan. ke aplikasi dan desktop berbasis Windows, dari browser apa pun di perangkat apa pun, termasuk PC, Mac, Ponsel Cerdas, Tablet, dll.

Mungkin banyak yang masih bingung apa yang dimaksud dengan remote software. Sebenarnya ini adalah hal yang sederhana. Remote software memungkinkan satu komputer melihat atau mengontrol komputer lain, tidak hanya di seluruh jaringan, tetapi dari mana saja di dunia. Anda dapat menggunakannya untuk masuk ke komputer pelanggan Anda dan menunjukkan kepada mereka cara menjalankan program, atau menyelesaikan masalah teknis mereka.

Kelebihan

TSPlus remote software memiliki banyak fitur mulai dari yang standard seperti bisa diaplikasikan untuk Windows 10 sampai Windows 7 untuk mengirimkan aplikasi individual dan menyelesaikan desktop jarak jauh melalui web – Seperti Citrix atau Microsoft RDS.

Anda juga bisa mengakses web dari perangkat apapun dengan koneksi yang dijamin aman. Ini adalah fitur web yang ada pada TSPlus remote software.

Keuntungan Memilih TSplus Untuk Sebuah Perusahaan

Untuk fitur yang sangat berguna bagi perusahaan adalah adanya portal gateway yang berguna untuk akses ke beberapa server dengan kontrol web atas kredensial pengguna dan Single Sign-On (SSO). Load balancing yang dapat membagi beban antara beberapa server di cluster Anda.

Keuntungan lainnya lagi untuk TSPlus untuk perusahaan adalah:

  1. Produk Citrix/RDS dengan biaya terendah tersedia pada cara W7, W8, W10 Pro, dan 2003 hingga 2019 (32 dan 64 bit)
  2. Tak ada prasyarat untuk Terminal Service CALs. Tak perlu pengelola lisensi Terminal Service (Remote Desktop Service)

Belilah Lisensi di Netdata

Sekarang Anda sudah tahu TSPlus remote software beserta berbagai fitur dan kelebihannya, khususnya untuk penggunaan pada perusahaan, tentu sangat banyak manfaatnya. Apakah Anda tertarik untuk mengaplikasikan pada perusahaan Anda? apalagi sekarang ini ada anjuran dari pemerintah untuk melakukan Work From Home, tentu aplikasi remote sangat penting demi stabilnya pekerjaan perusahaan.

Jika Anda berminat, Anda bisa membeli lisensi TSPlus remote software di NETDATA. Mengapa Anda harus memilik NETDATA?

NETDATA merupakan distributor resmi dari TSPlus, jadi Anda tidak perlu khawatir untuk lisensinya dijamin resmi.

Selain itu, NETDATA juga menawarkan lisensi TSPlus remote software dengan harga yang terjangkau. Tentunya ini sangat menguntungkan bukan?

Maka dari itu, jika Anda membutuhkan lisensi TSPlus remote software, pastikan Anda membelinya di NETDATA!

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Semua operasional PT. Network Data Sistem akan menggunakan domain nds.id per tanggal 8 Mei 2019. Semua informasi/promosi dalam bentuk apapun selain menggunakan domain nds.id bukan tanggung jawab PT. Network Data Sistem Tutup