Sudah Tau Beberapa Keuntungan Jaringan? Simak Informasi Berikut!

Network Advantages

Jaringan komputer memang membawakan banyak sekali keuntungan bagi siapa saja yang menggunakannya baik individu maupun untuk perusahaan. Apa sih keuntungan jaringan ? apa itu jaringan komputer? Dan apa saja yang membuat perusahaan kecil hingga besar menggunakan jaringan?.

Mengenal Jaringan Internet

Jaringan komputer ini sebenarnya adalah membangun komunikasi antar komputer untuk dapat saling bertukar.

Selain itu tujuan jaringan komputer ini adalah agar dapat mencapai tujuan, dan setiap komputer dapat memberikan dan meminta layanan.

Pengertian Jaringan Komputer

Pengertian jaringan komputer adalah sebuah sistem yang terdiri atas beberapa komputer yang dirancang untuk dapat saling berbagi informasi, sumber daya, berkomunikasi, dan dapat mengakses informasi secara bersama.

Sejarah Jaringan Komputer

Sejarah jaringan komputer sendiri awalnya muncul karena ide atau gagasan dalam menggunakan satru komputer secara bersama-sama.

Proyek ini dijalankan oleh sekelompok peneliti yang dikepalai oleh Howard Aiken dari Universitas Havard di Laboratorium Bell.

Pada tahun 1950 pertama kali super komputer diciptakan, saat itulah sistem TSS atau time sharing system juga ditemukan.

Pada momen ini merupakan salah satu sejarah penting yang mana jaringan pertama kali di aplikasikan.

Pada tahun 1982 protokol TCP pertama diciptakan lalu DNS juga ditemukan yang tentunya jaringan komputer terlahir. Kemudian pada tahun 1990 program WWW atau World Wide Web diciptakan yang membuat jaringan komputer semakin berkembang.

Jenis Jaringan Komputer Berdasarkan Skalanya

Dari keuntungan jaringan komputer tentu bergantung dari apa jenis jaringan yang digunakan berdasarkan skalanya.

Local Area Network (LAN)

Jaringan LAN memiliki fungsi untuk menghubungkan perangkat jaringan dalam kondisi jangkauan yang kecil. Misalnya LAN ini untuk jaringan sekolah, kantor, rumah, dan perusahaan.

Metropolitan Area Network (MAN)

MAN merupakan jaringan yang menghubungkan antar satu komputer ke komputer lain dalam ruang lingkup Kota dengan jaringan yang sama. Jenis jaringan ini jauh lebih besar dari LAN.

Wide Area Network (WAN)

WAN adalah kumpulan LAN yang tersebar secara geografis. WAN hampir mirip dengan MAN namun dengan jarak yang lebih jauh lagi yang biasa digunakan pada jaringan ATM.

Person Area Network (Pan)

Jaringan ini adalah jaringan yang lingkupnya paling kecil diantara jaringan lainnya. Biasanya digunakan hanya untuk keperluan internet ataupun untuk berbagi perangkat printer.

Virtual Private Network (VPN)

VPN atau virtual private Network ini adalah jenis jaringan untuk membuat koneksi internet yang lebih aman. VPN ini disediakan oleh provider VPN dengan harga yang bervariasi.

VPN ini juga menjadi solusi bagi pengguna yang ingin mengakses website yang diblokir oleh ISP.

Internet

Internet adalah jaringan yang paling luas dan terbesar. Internet ini mencakup hampir seluruh dunia dengan akses yang luas dalam berbagai sumber informasi dalam berbagai perangkat komputer seperti PC, smartphone, laptop, TV, tablet, dan lain sebagainya.

Internet ini dapat diakses dimanapun dan kapanpun oleh pengguna yang ingin mencari informasi dengan mudah dan cepat.

Jenis Jaringan Komputer Berdasarkan Fungsinya

Setelah itu ada juga jenis jaringan yang berdasarkan fungsinya yang tentu memilik keuntungan jaringan yang berbeda. Berikut ini adalah jenis jenis jaringan berdasarkan fungsinya:

Peer To Peer

Jenis jaringan komputer ini adalah dimana jaringan komputer dapat menjadi server sekaligus dengan client. Setiap komputer dapat menerima dan memberikan akses dari komputer maupun ke komputer lainnya. 

Client server

Client server adalah jaringan dimana satu komputer difungsikan sebagai server. Seperti komputer server yang ada diperusahaan yang memberikan akses web, email, dan banyak aplikasi intranet yang diakses oleh client melalui browser.

Jenis Jaringan Berdasarkan Media Transmisi

Ada juga jaringan berdasarkan media transmisinya antara lain.

Wire Network

Jaringan komputer yang menggunakan kabel sebagai media penghantar. Dalam sebuah jaringan komputer tentu media transmisi memiliki peran yang sangat penting dalam menyalurkan informasi atau data akan diangkut melalui media transmisi. Jenis kabel antara lain kabel coaxial, kabel twisted pair dan kabel fiber optic.

Wireless (Tanpa Kabel)

Wireless adalah media transmisi yang menggunakan media transmisi data tanpa menggunakan kabel. Jenis wireless ini dapat menggunakan gelombang radio, inframerah, bluetooth, dan jaringan WiFi. 

Topologi Jaringan Komputer

Topologi jaringan komuter ini adalah sebuah jaringan. Ada beberapa dua macam topologi, yakni logical topology dan physical topology.

Topologi Secara Umum

Secara umum, ada lima model topologi fisik yakni bus, ring, star, extended star, dan mesh. Berikut ini adalah beberapa jenis topologi secara umum:

Topologi Bus

Topologi bus ini adalah jenis topologi yang menggunakan kabel backbone tunggal dalam menghubungkan antar node dalam sebuah jaringan.

Topologi Ring (Cincin)

Topologi ring menghubungkan node yang satu dengan lainnnya terakhir terhubung dengan node pertama sehingga node-node yang terkoneksi dalam bentuk jaringan mirip seperti cincin.

Topologi Star (Bintang)

Topologi star ini menghubungkan semua node ke satu mode pusat. Node ini biasanya berupa hub atau switch.

Topologi Tree (Pohon)

Topologi tre adalah gabungan dari topologi bus dan topologi star. Topologi tree ini bentuknya mirip dengan akar pohon yang dapat dibilang hanya perangkat hub saja yang terhubung langsung ke bus pohon. Dan setiap hub fungsinya sebagai akar dari topologi tree ini.

Topologi Mesh

Topologi mesh ini memang paling sering dipakai ketika sebuah kondisi dimana tidak adanya hubungan komunikasi yang terputus secara absolut antar node dalam jaringan komputer. Antar perangkat ini terhubung secara langsung selama dalam satu jaringan yang sama.

Topologi Logika

Dan topologi yang terakhir adalh topologi logika, topologi logika ini terdiri dari dua jenis antara lain :

Broadcast

Topologi ini semua host dapat mengirim data ke semua perangkat dalam media transmisi dengan prinsip first come first serve. 

Token Passing

Topologi token passing ini mampu mengontrol akses jaringan dengan melewati token elektronik pada setiap host secara bergantian. Ketika host ini menerima token, host dapat mengirim data. Jika tidak maka data yang dikirim token tersebut terlewat ke host berikutnya dan proses ini akan terus berulang-ulang.

Beberapa Perangkat Jaringan Komputer

Adapun beberapa macam perangkat jaringan komputer sehingga dapat membantu dan mengoptimalkan kerja dari sistem jaringan. Berikut ini ada beberapa perangkat yang dapat Anda jumpai dipasaran antara lain :

Server

Server adalah komputer yang digunakan sebagai pelayan client serta tempat dalam menyimpan berbagai sumber informasi, serta mengelola jaringan komputer.

NIC(Network Interface Card)

NIC atau nama familiarnya adalah LAN card expansion board yang digunakan agar komputer dapat terhubung ke jaringan. Ethernet sendiri terbagi menjadi empat jenis antara lain ethernet 10 Mbit/detik, fast ethernet 100 Mbit/detik, gigabit ethernet 1000 Mbit/detik, dan tengig 10000 Mbit/detik.

Kabel Jaringan

Kabel adalah media untuk menghubungkan satu perangkat ke perangkat lain. Beberapa jenis kabel untuk pembuatan saluran jaringan. Jenis kabel antara lain seperti coaxial, fiber optic, dan twisted pair.

Hub dan Switch

Switch adalah perangkat jaringan komputer yang berfungsi untuk menghubungkan beberapa komputer. Bentuk hub dan switch memang mirip namun memiliki logika yang berbeda. Switch sendiri ada dua jenis yakni unmanaged switch dan managed switch.

Router

Router adalah jenis perangkat yang berfungsi untuk menghubungkan jaringan LAN ke dalam jaringan WAN, dan mengelola jaringan.

Bridge

Bridge adalah sebuah perangkat yang digunakan untuk meneruskan sumber daya antara segmen jaringan berdasarkan informasi ke sebuah data link.

Bridge juga memiliki fungsi dalam membagi jaringan yang besar hingga menjadi beberapa jaringan kecil.

Modem

Modem adalah jenis perangkat yang digunakan untuk menghubungkan komputer dengan penyedia layanan internet atau ISP.

Repeater

Repeater adalah perangkat yang difungsikan sebagai penguat dan meregenerasi jaringan dan sinyal yang masuk. Repeater ini dapat memperluas sinyal dari router dan memperkuat sinyal. Kelemahan dari repeater sendiri adalah tidak dapat memfilter lalu lintas dalam jaringan.

Wireless card

Wireless card adalah perangkat ini wajib digunakan bagi Anda yang ingin menghubungkan komputer ke jaringan nirkabel. Umumnya komputer jenis terbaru sudah menggunakan perangkat yang mendukung wireless card. Tetapi ada juga perangkat wireless card yang dapat ditambahkan sendiri ke komputer yang belum memiliki wireless card didalamnya.

Beberapa Keuntungan Jaringan Komputer

Nah itu tadi kita sudah membahas beberapa pengertian jaringan komputer, tujuan, hingga jenis-jenis jaringan komputer dari berbagai kategori. Dalam membahas keuntungan jaringan komputer sendiri mungkin dapat dilihat dari berbagai sisi antara lain Network sharing yang intenret yang sudah mendunia, karena tujuan internet ini sendiri adalah kumpulan komputer dengan jumlah yang sangat banyak dan terkoneksi satu sama lain, yang berevolusi, dan berkemabng seiring berjalannya waktu sehingga dapat membentuk satu jaringan kompleks seperti yang kita rasakan sekarang.

Keuntungan jaringan lain dapat dilihat dari sisi internet Network adalah :

Keuntungan Jaringan dapat sharing resource (data, program, peripheral komputer)

Keuntungan jaringan yang paling utama adalah untuk berbagi sumber daya dan dapat menggunakan sumber daya secara bersamaan. Misalnya pada pengguna di jarak yang jauh maupun beda negara dari suatu data tidak mengalami kesulitan dalam menggunakan data ini, seolah-olah ia dapat mengaksesnya dari komputer pribadinya sendiri. Hal ini juga sering diartikan bahwa jaringan komputer dengan mengatasi masalah jarak.

Keuntungan Jaringan media komunikasi efektif dan multimedia

Keuntungan jaringan selanjutnya adalah untuk membuat komunikasi efektif dan multimedia yang mana pengguna dapat dengan mudah mengakses konten media sepertei gambar, video, suara, dan teks dengan mudah menggunakan jaringan internet. Tidak hanya itu saja pengguna juga dapat menggunakan jaringan sebagai sarana komunikasi yang efisien dan juga cepat. 

Keuntungan Jaringan memungkinkan manajemen sumber daya lebih efisien.

Dengan jaringan memberikan keuntungan dalam manajemen sumber daya yang lebih efisien. Dengan menggunakan jaringan maka sumber daya yang ada di dalam server dapat dengan mudah diakses oleh komputer client dan memanfaatkannya untuk berbagai kebutuhan.

Keuntungan Jaringan memungkinkan penyampaian lebih terpadu.

Broadcast adalah salah satu keuntungan jaringan yang cukup penting. Dimana ada satu komputer yang ingin melayani banyak komputer sekaligus tanpa perlu menyebarkan sumber daya satu persatu.

Keuntungan Jaringan memungkinkan kelompok kerja berkomunikasi lebih efisien.

Keuntungan jaringan ini dapat memungkinkan kelompok kerja komunikasi lebih efisien. Dimana saat ini masih banyak perusahaan yang memberlakukan WFH atau work from home  yang mana mau tidak mau semua hal dilakukan secara online menggunakan jaringan internet.

Maka dari itu pekerja yang ada dirumah tetap bisa mengakses sumber daya informasi yang ada diserver perusahaan dengan menggunakan internet dengan mudah dan cepat. Tidak hanya itu saja pekerja juga dapat melakukan rapat online dengan memanfaatkan fasilitas video conference yang mana setiap orang tetap dapat berdiskusi satu sama lain melalui koneksi video call secara bersamaan dan terpadu.

Keuntungan Jaringan dapat menjaga keamanan data lebih terjamin (hak akses).

Keuntunang jaringan dapat menjaga keamanan data lebih terjamin dalam hal hak akses. Ya jaringan ini dapat memberikan keamanan data yang lebih terjamin apabila Anda ingin mengakses data dari server dengan jaringan interal perusahaan dengan lebih aman.

Keuntungan Jaringan menghemat biaya pengembangan dan pemeliharaan.

Keuntungan jaringan menghemat biaya pengembangan dan pemeliharaan. Dalam kenyatannya jaringan komputer terus berkembang dan memerlukan pemeliharaan secara berkala agar dapat digunakan secara terus menerus. Namun biaya untuk menggunakan komputer biasanya cukup tinggi tanpa menggunakan jaringan. Karena dengan adanya jaringan komputer kita dapat menghemat biaya pengembangan dalam melakukan komunikasi, mengirim berkas, dan lain sebagainya.

Keuntungan Jaringan membantu mempertahankan informasi agar tetap handal dan up to date.

Dengan keuntungan jaringan yang terakhir adalam dalam membantu mempertahankan informasi agar tetap handal dan up to date. Maksudnya adalah jaringan dapat membantu pemeliharaan data agar terus diperbaharui dan sebagai pengguna akan tetap dapat mengakses informasi dengan lebih leluasa tanpa khawatir kehabisan informasi terbaru.

Kesimpulan

Dari beberapa bahasan kita diatas intinya adalah kita membahas apa sih keuntungan jaringan dalam kehidupan kita.

Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya bahwa jaringan sendiri diciptakan untuk membantu menghubungkan beberapa komputer agar dapat saling bertukar informasi satu sama lain.

Selain itu jaringan komputer ini dapat membantu kita dalam hal komunikasi jarak jauh. Bayangkan apabila kita tidak ada jaringan seperti telepon, video call, atau email maka kita masih menggunakan surat untuk mengetahui kabar dari seseorang yang jaraknya sangat jauh.

Hal ini tentu akan memudahkan kita dalam melakukan komunikasi jarak jauh tanpa perlu bertatap muka satu sama lain.

Keuntungan jaringan lain adalah menghemat biaya pengeluaran pengiriman dokumentasi dan juga telekomunikasi. Pada zaman dulu sebelum adanya internet kita berkomunikasi menggunakan telepon tentu akan memakan biaya yang sangat mahal apalagi jika yang kita hubungi berada di tempat yang sangat jauh hingga keluar negeri.

Bayangkan saja kita telepon satu menit saja bisa menghabiskan uang yang sangat banyak. Nah dengan menggunakan jaringan internet maka kita dapat melakukan telepon menggunakan sistem VOIP atau aplikasi tertentu yang membantu kita dalam telekomunikasi seperti WhatsApp, Facebook, Twitter, Instagram, dan lain sebagainya.

Dalam sisi perusahaan yang menggunakan jaringan adalah sebuah keuntungan yang sangat besar apalagi jika perusahaan tersebut yang sering menggunakan komputer untuk bekerja. Sehingga dengan menggunakan jaringan maka data yang ada diperusahaan dapat diakses oleh pekerja dari manapun dan kapanpun dalam hal keamanan yang lebih terjamin dan efisien.

Itulah beberapa hal yang perlu Anda ketahui tentang keuntungan jaringan, jika Anda berniat untuk membangun sebuah jaringan internal di perusahaan, Anda dapat menghubungi nds.id yang siap memberikan solusi terbaik demi berkembangnya perusahaan Anda. Atau Anda juga bisa langsung menghubungi kami di link ini dan form kontak disini.

Loading

Semua operasional PT. Network Data Sistem akan menggunakan domain nds.id per tanggal 8 Mei 2019. Semua informasi/promosi dalam bentuk apapun selain menggunakan domain nds.id bukan tanggung jawab PT. Network Data Sistem Tutup