NGFW – Adaptasi kejahatan siber di jaringan internet semakin hari semakin canggih, sehingga dibutuhkanlah sistem keamanan jaringan yang mampu mengatasi permasalah tersebut dengan menggunakan Next-generation firewall atau bisa disingkat NGFW.
Daftar Isi
Apa itu NGFW?
Next generation firewall adalah jenis firewall yang populer akan kemampuannya dalam melindungi jaringan dari segala macam serangan atau ancaman jaringan secara terintegrasi.
Terintegrasi di sini maksudnya adalah dalam hal sistem pencegahan intrusi (IPS), inspeksi dan kontrol aplikasi, inspeksi SSL/SSH, pemfilteran situs web, dan kualitas layanan/manajemen bandwidth.
Keunggulan NGFW
- Multifungsi
Next-Generation Firewall mampu mendeteksi dan melindungi intrusion yang terintegrasi, dan bekerja berdasarkan analisis traffic behaviotral dan aktifitas yang tidak biasa.
Dengan fitur yang multifungsi ini tentu akan mampu membantu proses pemeriksaan dan penyaringan konten yang lebih terperinci.
- Menggunakan infrastruktur secara lebih efisien
Dengan satu perangkat yang terintegrasi mampu mencakup antivirus yang terintegrasi, IPS, web filter, filter spam, dan kontrol aplikasi dalam satu perangkat yang mampu mengurangi kompleksitas infrastruktur.
- Perlindungan yang mutakhir terhadap ancaman
NGFW memiliki perlindungan antivirus yang paling canggih dan selalu diperbaharui. Serta mampu membatasi kinerja aplikasi yang berpotensi sebagai celah ancaman dari jaringan.
- Kecepatan jaringan
Dengan jumlah perangkat yang terhubung banyak, maka biasanya berdampak pada kecepatan jaringan yang semakin melambat.
Dengan menggunakan NGFW sebanyak apapun perangkat yang terhubung kecepatan jaringan akan tetap sama.
Kekurangan NGFW
Walaupun memiliki keunggulan yang sangat baik NGFW tentu ada beberapa kekurangan yang dapat dipertimbangkan seperti.
- Tidak bisa menggantikan fungsi antivirus, walaupun firewall memang mampu mencegah serta menutup celah dari berbagai port jaringan yang rentan. Namun bukan berarti firewall mampu menggantikan antivirus.
- Firewall tidak dapat mencegah peretasan dari dalam jaringan.
- Tidak semua jenis malware dapat dideteksi.
Tips Memilih NGFW yang Tepat
Strategi untuk mengancam serangan pada lingkungan jaringan perusahaan akan selalu didasarkan pada risiko. Tingkat proteksi (pengendalian) harus sepadan dengan nilai aset (risiko). Jika perlindungan memerlukan NGFW, pengenalan produk dan model yang sesuai dengan organisasi dan model bisnis Anda sangat penting.
Pertimbangkan kriteria berikut dalam memilih vendor dan model NGFW untuk perusahaan Anda:
- Identifikasi pemain
- Mengembangkan daftar pendek
- Melakukan pembuktian konsep
- Melakukan panggilan referensi
- Pertimbangkan biaya
- Mendapatkan dukungan manajemen
- Melakukan negosiasi kontrak
Terakhir, namun tidak kalah pentingnya, pertimbangkan keahlian staff Anda dan model bisnis serta ekspektasi pertumbuhan untuk perusahaan Anda. Ini semua adalah faktor penting dalam membuat keputusan.
Dimana Membeli NGFW ?
Jika Anda sudah tahu betapa pentingnya firewall untuk keamanan jaringan perusahaan Anda, mungkin Anda sudah berpikiran dimana bisa mendapatkan NGFW yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
NetData bisa menjadi salah satu solusi yang sangat menguntungkan. Anda bisa mendapatkan NGFW beragam vendor yang lengkap yang bisa Anda dapatkan dengan harga yang terjangkau dan pastinya dengan kualitas yang sangat baik.
Kesimpulan
Firewall bersama NetData memberikan perlindungan terhadap penyerang cyber luar dengan melindungi komputer atau jaringan Anda dari lalu lintas jaringan yang berbahaya atau tidak perlu. Firewall juga dapat mencegah perangkat lunak berbahaya mengakses komputer atau jaringan melalui internet. Jadi, jangan ragu untuk menerapkan Next Generation Firewall untuk keamanan jaringan yang bisa dijamin membuat jaringan Anda menjadi lebih aman dari beragam ancaman dari luar.