Wifi Tanpa Kabel Telkom – Dalam perkembangan teknologi komunikasi yang semakin canggih saat ini tidak sedikit orang yang menggunakan internet untuk kegiatan komunikasi. Hal ini menunjukan bahwa internet memang sangat penting untuk membantu kegiatan, dan pekerjaan terutama jaringan yang mengadopsi teknologi wireless.
Ada banyak penyedia layanan internet di Indonesia yang menawarkan pemasangan WiFi di rumah maupun untuk lingkungan perkantoran. Salah satunya yakni Telkom WiFi yang menawarkan pemasangan internet WiFi dengan jangkauan pemasangan terluas saat ini.
Tak hanya untuk kebutuhan rumah dan perkantoran saja, Telkom WiFi juga menyediakan pemasangan WiFi untuk kebutuhan event atau acara tertentu sehingga sangat memberikan kemudahan bagi Anda yang membutuhkan sarana internet dengan praktis.
Sebelum membahas lebih lanjut kita sebaiknya simak penjelasan tentang WiFi, perangkat jaringan komputer, serta produk-produk dari Telkom WiFi berikut ini.
Daftar Isi
Penjelasan Tentang Wifi
WiFi merupakan salah satu teknologi jaringan yang cukup terkenal yang mana sering kita gunakan untuk menghubungkan kita untuk mengakses internet atau bertukar data ke perangkat lainnya.
Teknologi ini biasanya terdapat pada perangkat laptop dan juga smartphone, untuk beberapa perangkat komputer biasanya membutuhkan WiFi card tambahan untuk menggunakan teknologi WiFi ini.
Teknologi WiFi ini mampu membuat perangkat kita terkoneksi ke dalam satu jaringan lewat hotspot atau router dengan koneksi nirkabel.
Penjelasan Singkat Wifi
WiFi adalah jaringan area lokal atau LAN yang tidak memerlukan kabel untuk terkoneksi ke jaringan dengan kecepatan tinggi. WiFi ini juga disebut dengan WLAN atau wireless local area Network.
WiFi ini menggunakan sinyal radio untuk saling terhubung ke antar perangkat. Teknologi WiFi ini juga menggunakan dua frekuensi gelombang radio dalam mengirimkan dan menerima sinyal radio. Kedua frekuensi gelombang radio ini adalah frekuensi 2,4 Ghz dan 5 Ghz.
Sejarah WiFi
Kita bisa melihat beberapa penjelasan singkat perkembangan WiFi atau sejarah WiFi berikut ini:
- 1997: bentuk suatu jaringan wireless memiliki nama 802.11 oleh IEEE atau (Institute of Electrical and Electronics Engineers).
- 1999: kecepatan wireless B adalah 11 Mbps yang memiliki kelemahan frekuensi operasi yang ada 2,4 Ghz frekuensi yang dapat terganggu radiasinya.
- 2003: Wireless G bersama memiliki kecepatan maksimal hingga 54 Mbps dengan frekuensi 2,4 GHz.
- 2009: wireless N yang memiliki kecepatan hingga 300 Mbps dengan 2 antena atau 450 Mbps 3 antena.
- 2014: kemunculan wireless AC yang membawa kecepatan 500 Mbps atau 1 Gbps, serta mampu beroperasi dengan frekuensi 5 Ghz.
Tips memilih wifi sesuai dengan kecepatan internet
Jika Anda ingin memasang WiFi alangkah baiknya Anda mempertimbangkan kecepatan bandwidth internet yang Anda inginkan.
Kecepatan WiFi ini meliputi download dan upload. Silahkan Anda perhatikan paket-paket WiFi dengan kecepatan download atau upload yang telah sesuai dengan biaya yang seusai anggaran bulanan Anda.
Perangkat Jaringan Komputer
Perangkat jaringan komputer jenisnya memang bermacam-macam yang memiliki peran penting untuk membuat jaringan.
Mari kita simak beberapa perangkat-perangkat jaringan komputer dibawah ini:
Server
Server adalah salah satu perangkan komputer yang khusus menyediakan berbagai layanan atau service pada client yang terhubung dengannya. Biasanya server ini memiliki spesifikasi hardware yang cukup tinggi, terutama disisi prosesor dengan jumlah inti yang banyak serta kapasitas RAM yang luas.
Wireless card
Wireless card adalah salah satu perangkat jaringan yang berfungsi untuk menghubungkan perangkat secara wireless. Wireless card ini mampu menyambungkan dua komputer atau lebih tanpa menggunakan kabel jaringan.
LAN card
LAN card ini merupakan perangkat yang digunakan untuk menghubungkan antar perangkat komputer dengan menggunakan media kabel. Biasanya perangkat ini digunakan didalam sebuah komputer untuk mengubah aliran data pararel menjadi serial, sehingga data dapat ditransmisikan menggunakan media jaringan seperti kabel UTP.
Modem
Modem merupakan singkatan dari modulator demodulator yang sering disingkat dengan modem adalah perangkat jaringan yang memiliki fungsi mengubah sinyal digital ke sinyal analog maupun sebaliknya.
Bridge
Bridge adalah perangkat jaringan yang berfungsi untuk memperluas jaringan sekaligus sebagai penghubung antar jaringan.
Cara kerja bridge yakni mengenal alamat MAC transmisi yang data ke jaringan, kemudian bridge membuat tabel internal otomatis yang mana menentukan segmen yang akan di routing ataupun yang akan di filter.
HUB
HUB adalah salah satu perangkat jaringan yang bertugas adalah untuk mengubah sinyal transmisi jaringan, namun begitu kedua komputer dapat saling terhubung.
Switch
Switch adalah perangakt jaringan yang memiliki funjgsi yang mirip dengan HUB, yang mana perangkat ini merupakan perangkat yang lebih cerdas ketimbang hub yang dapat mengatasi masalah tabrakan data. Tidak hanya itu saja swtich ini mampu mengarahkan bandwidth kelebihan sepertei kecepatan transfer data ataupun jaringan yang lebih baik.
Kabel Jaringan
Kabel jaringan adalah media transmisi yang terbentuk dari kabel yang digunakan untuk menghubungkan dua komputer atau lebih untuk saling bertukar informasi. Jenis kabel jaringan yang kabele UTP, STP, Coaxial ataupun fiber optik.
Access point
Access point merupakan perangkat yang terdiri dari antenna dan transceiver yang mampu menggunakan transmisi dan menerima sinyal dari client atau sebalik. AP bekerja untuk menyebarkan sinyal WiFi dengan jaringan LAN tanpa kabel.
Provider Internet terbaik
Itulah beberapa penjelasan seputar perangkat komputer yang sudah kita ketahui untuk membangun sebuah jaringan. Saat ini pemerintah Indonesia memang sedang gencar untuk meningkatkan komunikasi melalui internet lewat layanan internet Telkom WiFi yang berkualitas.
Telkom Wifi
Di Indonesia sendiri penyedia layanan internet Telkom WiFi merupakan badan usaha milik negara BUMN yang semakin banyak pelanggannya diseluruh Indonesia.
Telkom WiFi sendiri merupakan salah satu produk Telkom yang menawarkan pemasangan internet rumahan dengan harga pasang WiFi Telkom yang terjangkau.
Serta jaringan yang luas dari perusahaan milik negara, WiFi Telkom ini memiliki banyak sekali promo internet yang menarik.
Tentang Wifi Telkom
WiFi Telkom adalah salah satu produk layanan dari PT Telekomunikasi Indonesia yang berbentuk layanan komunikasi dan data sepertei telepon rumah, internet, dan layanan televisi interaktif.
WiFi Telkom ini diberi label dengan Indihome yang dengan koneksi fiber optik yang melayani Triple Play yang teridiri dari Internet Rumah (Fixed Broadband Internet), Telepon Rumah (Fixed Phone), dan TV Interaktif (IndiHome TV).
Macam Jenis Jaringan Wifi Telkom
Adapun macam jenis jaringan WiFi Telkom yang bisa Anda nikmati yakni menggunakan WiFi menggunakan kabel Telkom serta WiFi tanpa kabel Telkom.
Wifi Menggunakan Kabel Telkom
Dalam penggunaan WiFi broadband menggunakan kabel Telkom biasanya Anda memerlukan sebuah router untuk dapat terkoneksi ke jaringan Telkom itu sendiri.
Router ini akan disambungkan ke router Anda dengan menggunakan kabel fiber optik sehingga router dapat memancarkan sinyal WiFi ke perangkat WiFi Anda seperti laptop, PC, TV, dan smartphone Anda untuk dapat terkoneksi ke internet.
Wifi Tanpa Kabel Telkom
Untuk Anda yang tidak ingin ribet berlangganan layanan internet menggunakan kabel Telkom, Anda dapat menggunakan layanan internet WiFi tanpa menggunakan sambungan fiber optik loh.
Ya benar sekali ada beberapa pilihan router yang menyediakan layanan internet tanpa menggunakan kabel Telkom yakni menggunakan modem 4G dari beberapa layanan internet seluler yang ada dipasaran.
Namun dengan konfigurasi ini memiliki kelemahan di segi kekuatan sinyal yang tergantung dari lokasi Anda memakainya.
Berbagai Keunggulan yang Dimiliki wifi telkom
WiFi Telkom sendiri memiliki beberapa keunggulan yang bisa Anda jadikan acuan antara lain:
Cepat
WiFi Telkom menyediakan koneksi fiber optik yang mampu mentransfer data hingga 100 Mbps, yang mana kecepatan ini jauh lebih baik ketimbang menggunakan kabel koaksial atau kabel tembaga.
Stabil
Dengan menggunakan jaringan wifi yang menggunakan fiber optik lebih stabil dibandingkan dengan jaringan kabel koaksial atau kabel tembaga yang dapat melakukan akses internet secara bersamaan.
Andal
Kabel fiber optik memiliki ketahanan terhadap berbagai macam cuaca seperti hujan petir, gangguan elektromagnetik.
Canggih
Fiber optic adalah teknologi penghantar data yang paling canggih saat ini yang menawarkan berbagai kelebihan yang terbaik untuk layanan internet.
Beragam produk telkom
Seperti yang sudah dikatakan sebelumnya bahwa Telkom menyediakan tiga layanan utama yakni internet, telepon rumah, serta TV interaktif dengan penjelasan sebagai berikut:
Internet Fiber
Intenret fiber optik merupakan produk unggulan dari Telkom WiFi yang menawarkan kecepatan serta kestabilan internet yang terbaik.
Telepon Rumah
Selain internet, WiFi Telkom juga menawarkan layanan telepon rumah yang memiliki kualitas suara yang jernih serta bebas gangguan.
TV Interaktif (IndiHome TV)
Era TV analog semakin lama akan semakin digantikan menggunakan TV interaktif yang menawarkan acara TV yang berkualitas serta gambar yang lebih baik.
Syarat Memasang Wifi telkom Di Rumah
Dalam menyediakan WiFi Telkom untuk event maupun rumah, Anda perlu mengetahui beberapa syarat pemasangannya terlebih dahulu. Antara lain:a
1. Area Layanan
Sebelum memasang layanan Telkom WiFi, sebaiknya memeriksa apakah area Anda sudah terjangkau oleh jaringan Telkom itu sendiri. Untuk memeriksanya Anda bisa menghubungi pihak Telkom.
2. Kecepetan Untuk Upload dan Download
Setelah mengetahui area pemasangan sudah mencakup area Anda maka Anda perlu mengetahui kecepatan Telkom WiFi dengan cara mengunduh maupun mengunggah file ke internet. Jika sudah mengetahui kecepatan unggah dan unduh apakah sudah sesuai dengan paket internet yang Anda bayarkan.
3. Biaya Bulanan
Pemasangan WiFi di rumah ataupun di suatu acara event pasti akan dikenakan biaya bulanan maupun biaya pemasangan. Maka dari itu Anda perlu menyesuaikan biaya WiFi yang sesuai dengan budget Anda.
4. Fitur Tambahan
Untuk fitur tambahan sendiri bersifat opsional yang mana bisa Anda tambahkan untuk menambah kecepatan, ataupun fitur TV interaktif dengan channel yang lebih banyak.
Harga Pasang Wifi Telkom
Untuk harga pasang WiFi Telkom memang beragam tergantung dari teknologi yang Anda gunakan. Misalnya untuk WiFi Telkom menggunakan kabel Anda bisa mendapatkan informasi seputar harga pasang WiFi Telkom di website Telkom wifinya sendiri.
Sedangkan untuk WiFi tanpa kabel Telkom Anda bisa memilih modem WiFi yang bervariasi sesuai dengan brand yang ada.
Kesimpulan
Itulah beberapa hal yang telah Netdata bahas seputar teknologi WiFi. Jika Anda ingin memasang perangkat WiFi tanpa kabel Anda sebaiknya memilih router atau modem WiFi seluler yang berkualitas.
Jika Anda bingung dimana Anda membeli dimana Anda bisa membeli router WiFi tanpa kabel Telkom di nds.id.
Nds.id memiliki beraneka ragam jenis modem dan router WiFi dengan brand terkenal dan berkualitas. Segeralah Anda hubungi customer service nds.id dengan fitur live chat atau menghubungi lewat telepon yang tertera di bagian atas website nds.id.