jaringan cloud

Cloud

Cloud adalah pengiriman sumber daya IT sesuai permintaan melalui jaringan internet dengan harga sesuai jumalah pemakaian tertentu. Selain membeli, memiliki, serta mengelola pusat data fisik dan server, Anda dapat mengakses layanan teknologi, seperti komputasi daya, penyimpanan, dan database, sesuai kebutuhan dari penyedia.

CONTACT US

Keuntungan Menggunakan Cloud

Cloud memberikan akses mudah ke berbagai teknologi agar Anda dapat berinovasi lebih cepat dan membuat apa pun yang Anda impikan. Anda dapat dengan cepat menyediakan sumber daya saat dibutuhkan–mulai dari layanan infrastruktur, seperti komputasi, penyimpanan, dan database, hingga Internet of Things, machine learning, data lake dan analitik, serta banyak lagi yang bisa dilakukan dengan cloud.

Anda dapat menerapkan layanan teknologi dalam hitungan menit, dan mewujudkan urutan magnitudo yang lebih cepat dari sebelumnya. Dengan begitu, Anda dapat melakukan eksperimen dengan bebas, menguji ide-ide baru untuk mendapat pengalaman pelanggan yang berbeda, dan mengubah bisnis Anda.

Elastisitas

Dengan komputasi cloud, Anda tidak perlu menyediakan sumber daya secara berlebihan di awal untuk mengatasi aktivitas bisnis yang meningkat di kemudian hari. Anda dapat menyediakan jumlah sumber daya yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Anda dapat meningkatkan atau menurunkan skala sumber daya untuk menambah atau mengurangi kapasitas secara instan sesuai dengan perubahan kebutuhan bisnis Anda.

Hal yang menarik tentang Cloud di Banding dengan Server Konvensional

Secara fisik berupa kumpulan hardware / server yang tersambung dalam sebuah jaringan (LAN / WAN). Tetapi dari sisi, pengguna dapat melihat sebagai sebuah komputer besar.

Tidak ada batasan dengan kapasitas processor, kapasitas harddisk dan kapasitas memory.

Tidak ada batasan dengan berapa jumlah “hosting” server yang berjalan di belakangnya.
Menambahkan sebuah “hosting” hanya membutuhkan waktu beberapa menit saja.

Jika ada kekurangan resource (sumber daya), baik itu processor, harddisk maupun memory, kita dapat dengan mudah sekali menambahkan server tambahan dan langsung dapat berintegrasi ke jaringan cloud. Butuh waktu sekitar 20 menit-an untuk menyiapkan server kosong / baru untuk dapat berintegrasi ke jaringan cloud.

Cloud

Menampilkan 13–13 dari 13 hasil

Cloud

Servers

Semua operasional PT. Network Data Sistem akan menggunakan domain nds.id per tanggal 8 Mei 2019. Semua informasi/promosi dalam bentuk apapun selain menggunakan domain nds.id bukan tanggung jawab PT. Network Data Sistem Tutup