Semua operasional PT. Network Data Sistem akan menggunakan domain nds.id per tanggal 8 Mei 2019. Semua informasi/promosi dalam bentuk apapun selain menggunakan domain nds.id bukan tanggung jawab PT. Network Data Sistem Tutup

Macam-macam Lini Produk Juniper yang Perlu Diketahui

produk juniper

Juniper Networks menjadi salah satu pionir dalam transformasi dunia jaringan, menjadikannya salah satu perusahaan teknologi paling menarik dan berpengaruh di Silicon Valley saat ini. Dengan teknologinya yang memang semakin maju, akhirnya berbagai produk Juniper sekarang ini sudah terkenal di berbagai belahan dunia, termasuk Indonesia.

Mungkin dari ada beberapa dari Anda yang masih asing dengan brand Juniper sebagai solusi jaringan cerdas masa kini. Mari ketahui semuanya di sini dan pastinya beragam produk Juniper mulai dari hardware, software, dan juga enterprise network.

Siapa Itu Juniper

Juniper Networks berkomitmen menghadirkan operasional jaringan yang jauh lebih sederhana sekaligus memberikan pengalaman terbaik bagi para penggunanya. Dengan berbagai produk dari Juniper, sekarang ini kemungkinan jaringan yang handal dan juga aman sangat memungkinkan untuk direalisasikan.

Juniper yang sudah berdiri sejak tahun 1996 yang sekarang sekarang bekerja sama dengan  Nokia Siemens Network, Alcatel-Lucent, dan Ericsson berkomitmen untuk menciptakan transformasi digital yang lebih canggih.

Mengapa Memilih Juniper

Dibandingkan dengan brand yang lain, produk Juniper memiliki berbagai keunggulan, di antaranya:

  • Sistem Lebih Sederhana: Menggunakan satu OS (JUNOS) sehingga pengelolaan dan troubleshooting jadi lebih mudah.
  • CLI Lebih Nyaman: Interface perintah yang intuitif dan enak digunakan.
  • Harga Lebih Efisien: Memberikan performa tinggi dengan biaya yang lebih kompetitif.
  • Fitur Rollback Kuat: Konfigurasi bisa dipulihkan dengan cepat berkat kemampuan rollback yang andal.
  • Performa Unggul: Kinerja sangat optimal, terutama untuk kebutuhan layanan penyedia jaringan (service provider).

Produk Juniper

Seperti yang sudah dijelaskan di awal, Juniper Network memiliki berbagai macam produk yang bisa dikategorikan menjadi 3, yaitu hardware, software, dan juga enterprise network. Berikut rinciannya:

Juniper Hardware

Juniper menawarkan beragam perangkat hardware yang mencakup router, switch, peralatan keamanan, hingga solusi nirkabel untuk berbagai kebutuhan jaringan. Beberapa produk andalannya meliputi router MX Series dan PTX Series, switch EX Series dan QFX Series, serta firewall SRX Series.

Selain itu, Juniper juga menyediakan platform layanan jaringan seperti NFX250 dan rangkaian akses point nirkabel dari seri AP, yang dirancang untuk menghadirkan konektivitas yang stabil dan mudah diintegrasikan.

Ketahui semua produk hardware Juniper di sini: Juniper Hardware.

Juniper Software

Juniper menyediakan berbagai solusi perangkat lunak yang mendukung operasi jaringan modern. Produk utamanya mencakup Junos OS sebagai sistem operasi untuk perangkat jaringan, serta platform otomasi dan manajemen seperti Paragon Automation dan Junos Space.

Di sisi keamanan dan akses, Juniper menawarkan Marvis AI Assistant dan solusi Secure Access Service Edge (SASE). Perusahaan ini juga menyediakan software khusus untuk kebutuhan pusat data, jaringan kabel maupun nirkabel, sehingga memudahkan pengelolaan infrastruktur secara menyeluruh.

Ingin tahu semua produk Juniper untuk softwarenya? Baca di sini: Juniper Software.

Juniper Enterprise Network

Bagi anda yang ingin menggunakan Juniper dalam skala perusahaan, tenang! Juniper juga menyediakan enterprise network. Juniper Networks menyediakan rangkaian produk jaringan untuk kebutuhan perusahaan, mulai dari router, switch, hingga solusi keamanan seperti firewall SRX Series. Mereka juga menawarkan akses jaringan berbasis kabel maupun nirkabel, serta berbagai perangkat untuk mendukung infrastruktur modern.

Selain itu, Juniper menghadirkan solusi untuk pusat data, SD-WAN, otomasi jaringan, dan perangkat lunak manajemen. Produk seperti switch QFX Series dan teknologi berperforma tinggi lainnya dirancang untuk memenuhi tuntutan data center berskala besar.

Baca semua keuntungan enterprise network dari Juniper di sini: Juniper Enterprise Network.

Kesimpulan

Semua produk Juniper terbukti mampu menawarkan ekosistem jaringan yang lengkap, mulai dari hardware, software, hingga solusi berbasis AI yang dirancang untuk menyederhanakan operasional dan meningkatkan performa jaringan.

Dengan portofolio yang mencakup router, switch, firewall, solusi akses kabel dan nirkabel, hingga platform manajemen serta otomasi jaringan, Juniper mampu memenuhi kebutuhan berbagai skala, dari perusahaan kecil, penyedia layanan, hingga pusat data berskala besar.

Loading